Tuesday, March 4, 2008

Ikan Makarel Mama H&T

Ini sebenarnya Lauk memaksakan diri,sangking kepengennya makan Ikan bakar..
soalnya keingat waktu masih Kerja di Indo dulu,sering banget diajak Teman kerja makan yang beginian.
Tapi yang ada dikulkas adanya Ikan Makarel kecil ini,Akhirnya dipaksain dech untuk Dibakar..

Tapi hasilnya nggak ngecewain lho,walaupun kecil rasanya tetap nikmat..,apalagi dimakan sama nasi Panas,sayur bening dan sambal..


Bahan :
Ikan makarel ukuran apa saja
Airjeruk

Haluskan :
3 siung B.putih
2 siung B.merah
2 cm serai
½ sdt kunyit bubuk
2 bh daun jeruk
Garam

Caranaya :
Bersihkan ikan,lalu rendam dengan air jeruk dan masukkan semua Bumbu halus.aduk hingga rata dan biarkan 15 menit sampai bumbu meresap,lalu Bakar.
Sajikan dengan nasi panas,sayur bening dan Lalapan

No comments:

Post a Comment